Honda Mulai Operasikan Pabrik Terhijau

Honda Mulai Operasikan Pabrik Terhijau
Otomotif - Honda Motor Company Limited mulai mengoperasikan Pabrik Yorii , di Saitama , Jepang , hari ini (9/7/2013) . Fasilitas terbaru ini diklaim menjadi pabrik paling canggih syarat dengan teknologi ramah lingkungan. Honda bahkan menyebutnya sebagai , "Pabrik paling hemat energi dan bertanggung jawab pada lingkungan" .

Lini produksinya lebih efisien karena sudah mengadopsi teknologi pengecatan baru yang ditemukan Honda belum lama ini . Pabrik Yorii menjadi fasilitas ketiga (setelah Ogawa khusus mesin dan Sayama) bertanggung jawab memproduksi Freed dan Fit generasi terbaru yang mulai dijual di Jepang, September 2013 dan juga memenuhi kuota ekspor . Kapasitas produksinya mencapai 250.000 unit per tahun .


Fakta Pabrik Yorii


Lokasi : Yorii-machi, Osato-gun, Saitama, Japan
Luas Lahan : Sekitar 950.000 m2 (termasuk 280.000 m2 daerah konservasi alam)
Kapasitas Produksi: 250.000 unit per tahun (kapasitas terpasang)
Jumlah Karyawan : Sekitar 2.000 pekerja

0 Response to "Honda Mulai Operasikan Pabrik Terhijau"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung di Bestmechanic.blogspot.com semoga apa yang anda baca bermanfaat. Silahkan bergabung dengan Bestmechanic.blogspot.com dengan cara klik SUKA dalam LIKE BOX. dan saya tunggu kritik dan sarannya. Terima kasih.