Kapal Layar India Berlabuh di Bitung


Kapal layar latih India, INS Sudarshini yang membawa 31 awak dibawah pimpinan Kapten, Sam Sundar, berlabuh di Bitung, Sabtu.

Kedatangan kru dan sejumlah kadet itupun disambut Asisten Satu Bidang Pemerintahan, Fabian Kaloh dan Kepala Dinas Pariwisata, Benny Lontoh, serta sejumlah pejabat Kota Bitung yang sekaligus mendapat kesempatan berkunjung diatas kapal india itu.

Usai melihat keadaan kapal India, kapten kapal Sam Sudar bersama rombongan mengunjungi kantor pemerintah Kota yang saat itu sudah dinanti Wakil Walikota Bitung, Maximilian J Lomban diruangannya.
Pada kesempatan tersebut, Lomban memberikan pandangan secara garis besar tentang keberadaan Kota Bitung.

"Pemerintah pusat menetapkan Kota Bitung sebagai pintu gerbang Asia Pasifik, yang didalamnya banyak industri besar dan kecil, tapi lebih condong kepada kualitas ekspor, seperti perusahaan minyak kelapa sawit dan perikanan kelautan," katanya.

Dia mengatakan dengan pertumbuhan penduduk yang mencapai empat persen, banyak warga urbanisasi ke Bitung.
Selain itu, kata Lomban, pariwisata yang memiliki potensi wisata alam bawah laut lebih baik dari bunaken.

Banyak hewan endemik dan bawah biota bawah laut selat lembeh yang memiliki 89 titik penyelaman dengan memiliki spesis beragam.
Kapten kapal INS Sudarsini, Sam Sundar mengungkapkan terima kasih atas jamuan yang diberikan pemerintah Kota.

"Melihat secara langsung kota Bitung dan pulau Lembeh sangat indah serta bersih," ujar Sam Sudar.
Dai mengatakan, perjalananan kapal layar latih INS Sudarshini adalah bagian dari perayaan puncak hubungan dialog antara India dengan ASEAN, serta sepuluh tahun kerja sama konferensi tingkat tinggi ASEAN-India.

0 Response to "Kapal Layar India Berlabuh di Bitung "

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung di Bestmechanic.blogspot.com semoga apa yang anda baca bermanfaat. Silahkan bergabung dengan Bestmechanic.blogspot.com dengan cara klik SUKA dalam LIKE BOX. dan saya tunggu kritik dan sarannya. Terima kasih.